MEDIA MATA BIND Purworejo – Komandan Kodim 0708 Purworejo, Letkol Inf Imam Purwoko, S.E., M.H.I., berpartisipasi dalam kegiatan latihan bersama offroad yang disertai dengan bakti sosial berupa penanaman pohon dan pemberian bingkisan sembako kepada warga di sekitar lokasi latihan di Bukit Sikepel, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Minggu (26/1/2025).
Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pejabat terkait, seperti Ki Lurah Offroad M. Harjanto, Kepala Perhutani Kedu Selatan Usep Rustadi, serta Kabag Ops Polres Purworejo Kompol Sutoyo. Program bakti sosial ini mendapatkan dukungan dari Baznas Kabupaten Purworejo, yang turut berkontribusi dalam penyaluran paket sembako kepada warga.
Dandim Purworejo, Letkol Inf Imam Purwoko, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus mengenalkan keindahan alam Purworejo. “Ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat sekitar. Dengan berbagi paket sembako, kami harap dapat meringankan beban warga setempat sekaligus menjalin kebersamaan dalam suasana kekeluargaan,” ujarnya.
Latihan offroad ini juga menjadi sarana untuk mengeksplorasi potensi alam Bukit Sikepel, yang menawarkan tantangan medan sekaligus keindahan alam Purworejo. Kolaborasi antara berbagai pihak dalam kegiatan ini menunjukkan semangat kebersamaan dan kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat sekitar.
Letkol Inf Imam Purwoko menambahkan, “Semoga dengan kegiatan ini akan memberikan dampak positif bagi alam wisata Sikepel dan juga menarik minat wisatawan untuk mengunjungi bukit ini.”
Ia berharap sinergi antara pelestarian alam dan promosi wisata dapat terus dikembangkan, sehingga Bukit Sikepel semakin dikenal sebagai destinasi wisata unggulan di Kabupaten Purworejo.
( Mr. Bien )
إرسال تعليق
MEDIA MATA BIND