Lurah Pejuang Respons Cepat Laporan Warga Terkait Tumpukan Sampah


MEDIA MATA BIND KOTA BEKASI ,- Meski menerima laporan hanya lewat pesan WhatsApp (WA), Lurah Pejuang, Suhendra S. Sos dengan cepat merespons laporan warganya, Minggu (13/4/2025).

Laporan itu, terkait sampah yang menumpuk dan berserakan di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) RW 07 Kelurahan Pejuang, dekat Kober Perahu, yang berada di pinggir jalan.

Suhendra melalui pesan WA menjelaskan, terkait TPS RW 07 yang berada di pinggir jalan Kober Perahu, bahwa Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Lingkungan Hidup (LH) Kecamatan Medan Satria, pernah menggelar Rapat Kordinasi bersama jajaran FKRW Pejuang.

Dikatakan oleh Suhendra, sesuai komunikasi dan koordinasi UPTD LH dengan para jajaran FKRW Pejuang, bahwa TPS di sekitar makam Kober Perahu, untuk pengangkatan sampah di lokasi tersebut, merupakan titik temu antara petugas gerobak sampah dengan petugas mobil truk sampah UPTD.

“Di lokasi tersebut seharusnya tidak ada sampah yang menumpuk, karena semuanya terangkut oleh truk sampah UPTD untuk dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bantargebang,” ucap Suhendra.

Suhendra mengucapkan, terima kasih atas informasi warganya, dan akan terus melakukan Monitor dan Evaluasi, karena sampai saat ini memang belum ada Fasos untuk merelokasi TPS RW 07.

“Adapun informasi terkait teknis dan operasional lokasi transit pengangkutan sampah di Kober Perahu, dapat menghubungi kepala UPTD LH selaku Instansi/Dinas Teknis Penanggung Jawab,” ucap Lurah Pejuang mengakhiri. 

Rizal

Post a Comment

MEDIA MATA BIND

أحدث أقدم